Misteri Ratusan Makam Kuno Dengan Nisan Bernomor Di Bengkulu

Lebih dari 900 makam kuno ditemukan di sebuah bukit di Desa Tambang Sawah, Kecamatan Pinang Belapis, Kabupaten Lebong, Bengkulu.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Lebong Yustin Hendri mengatakan, ratusan makam yang memiliki nisan yang dinomori itu sudah sejak lama diketahui masyarakat, namun jumlahnya tidak diketahui dengan pasti.
"Warga setempat sudah lama tahu di bukit itu ada makam kuno, tapi setelah kami cek ke lapangan ternyata jumlahnya hampir 1.000 makam dan uniknya semua nisan bernomor," katanya saat dihubungi dari Bengkulu, Selasa.
Uniknya lagi, menurut dia, terdapat satu buah nisan berbentuk salib yang bertuliskan arab gundul.
Saat ini, petugas dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan melakukan pengawasan terhadap ratusan makam yang sudah dibersihkan dari lumut itu.
"Kami sudah melaporkan ke Bupati dan DPRD, selanjutnya dalam waktu dekat akan berkoordinasi untuk menindaklanjuti temuan ini," tuturnya, menambahkan.
Yustin menuturkan terdapat berbagai versi yang berkembang di masyarakat terkait temuan ratusan makam kuno tersebut.
Sebagian mengatakan, ratusan nisan yang diberi nomor itu merupakan makam para buruh pekerja tambang emas pada zaman Belanda pada 1905-1938.
"Ada juga yang mengatakan makam itu adalah makam orang Belanda karena ada salib tapi bertuliskan huruf arab," ucapnya.
Untuk meneliti ratusan makam kuno tersebut, pihaknya akan mengundang Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala (BP3) yang berkantor di Jambi serta Balai Arkeologi Palembang, Sumatera Selatan.
http://situslakalaka.blogspot.com/
Artikel Terkait

unik
- operasi pelastik tergagal dan terburuk di dunia
- Gambar Lucu dan Gambar Aneh
- mengapa ponsel penyebab kecalaka'an kematian terbesar
- inilah monumen penting di indonesia
- inilah pesohor dunia matinya bercinta
- misteri yang tak pernah terungkap oleh ahlinya sekalipun
- sifat dilihat dari golongan darah
- inilah racun yang sering kita makan
- mitos legenda monster di arab
- kejadian aneh yang tidak bisa di jelaskan oleh pakarnya
- gila!!jam termahal dunia,lebih mahal dari ferrari
- perusaha'an yang memiliki nama unik
- gokil!pesawat pengintai tanpa awak pilot
- orang indonesia pertama yang bergelar"sir"
- penemuan unik dan kreatif di jepang
- Detik-detik Jatuh Pesawat Super Decathlon PK-NZP
- inilah nama terpanjang di dunia
- crazi gan!!ajaran sesat yang membuat orang bunuh diri masal
- orgasme!!anda puas,saya lemas,anda pun sehat
- mesum gan!!aneka foto ngesek di tempat umum
- jawaban tepat jika di tanya kapan kawin
- pistol kusus untuk bunuh diri
- demi browsing lihat situs bloggerkondang
- parah!!pergaulan anak sma jaman sekarang
- apakah bedanya cinta dan nafsu??
sejarah
- 10 penemuan wanita terkenal
- 7 karya manusia yang menakjubkan
- foto isi dalam piramida
- Benarkah Planet Nibiru Tertulis Dalam Manuskrip Kuno Sumeria ?
- Keanehan Genetis Israel Diungkap Ilmuwan New York
- Arkeolog Klaim Temukan "Kunci" Harta Karun 8 Ton Emas Suku Maya
- The Lost Atlantis Diduga Kuat Berada di Selatan Spanyol
- Kisah Rahasia Ratu Inggris Dengan Pemuda Muslim Terkuak
- Nabi Muhammad Dalam Kitab Orang Hindu
- Ditemukan ‘Batu Penutup Piramid’ di Gunung Lalakon
- Rahasia Kekuatan Tembok Cina