
Tim Turangga Seta yang melakukan penggalian di Gunung Lalakon, Soreang, Bandung, Jawa Barat, sejak Senin pekan ini berhasil menemukan beberapa batu boulder yang mereka duga batu penutup bangunan piramida.
Batu-batu boulder itu ditemukan di lubang penggalian dengan lebar sekitar 3 meter, panjang 5 meter, dan kedalaman hingga 4 meter, yang terletak di koordinat 6° 57,5′ Lintang Selatan, 107° 31,239′ Bujur Timur, serta ketinggian 986 meter di atas permukaan laut.
Batu-batu boulder tersebut panjangnya bervariasi, antara 1,1 meter hingga 2 meter, dengan besar yang kurang lebih sama, yakni selebar 30-40 sentimeter (cm) serta tersusun rapi dan teratur.
Menurut pendiri Turangga Seta, Agung Bimo Sutedjo, batu-batuan boulder itu membentuk sudut 30 derajat dengan garis horizontal dan mengarah ke titik pusat piramida. Setidaknya, tim menemukan 4 batu boulder di kedalaman 1,5 meter di bawah permukaan tanah dan 3,7 meter di bawah permukaan tanah.
Agung mengatakan, batu-batu boulder itu merupakan batu bronjongan yang sengaja diatur sedemikian rupa, agar tanah yang menutupi bangunan piramida tidak longsor. Ditemukannya batu-batu ‘bronjongan’ tersebut membuat beberapa tenaga penggali yang notabene warga sekitar Gunung Lalakon sempat tertegun.
“Kalau saya melihat tanah yang digali oleh beko (back hoe) di bukit sebelah, tanahnya tidak seperti ini. Ini tanahnya ada batu-batunya, seperti sengaja diuruk,” ujar Agus Yahya Budiana, warga Kampung Badaraksa yang berada di lokasi penggalian
Namun, penggalian belum menemukan bangunan piramida yang diduga tertimbun di bawah batu-batu boulder yang ditemukan. “Dari petunjuk hasil uji geolistrik, semestinya batuan padat yang diduga bangunan piramida, masih berada sekitar 2 meter di bawah tanah dasar lubang penggalian,” kata Agung
Gunung Lalakon merupakan salah satu dari beberapa bukit yang diduga oleh kelompok Turangga Seta menyimpan bangunan Piramida. Sebelumnya, Tim Turangga Seta telah melakukan pengujian dengan alat geolistrik bersama tim peneliti dan menemukan citra struktur batuan yang ‘tak alamiah’.
Artikel Terkait

unik
- operasi pelastik tergagal dan terburuk di dunia
- Gambar Lucu dan Gambar Aneh
- mengapa ponsel penyebab kecalaka'an kematian terbesar
- inilah monumen penting di indonesia
- inilah pesohor dunia matinya bercinta
- misteri yang tak pernah terungkap oleh ahlinya sekalipun
- sifat dilihat dari golongan darah
- inilah racun yang sering kita makan
- mitos legenda monster di arab
- kejadian aneh yang tidak bisa di jelaskan oleh pakarnya
- gila!!jam termahal dunia,lebih mahal dari ferrari
- perusaha'an yang memiliki nama unik
- gokil!pesawat pengintai tanpa awak pilot
- orang indonesia pertama yang bergelar"sir"
- penemuan unik dan kreatif di jepang
- Detik-detik Jatuh Pesawat Super Decathlon PK-NZP
- inilah nama terpanjang di dunia
- crazi gan!!ajaran sesat yang membuat orang bunuh diri masal
- orgasme!!anda puas,saya lemas,anda pun sehat
- mesum gan!!aneka foto ngesek di tempat umum
- jawaban tepat jika di tanya kapan kawin
- pistol kusus untuk bunuh diri
- demi browsing lihat situs bloggerkondang
- parah!!pergaulan anak sma jaman sekarang
- apakah bedanya cinta dan nafsu??
sejarah
- 10 penemuan wanita terkenal
- 7 karya manusia yang menakjubkan
- foto isi dalam piramida
- Misteri Ratusan Makam Kuno Dengan Nisan Bernomor Di Bengkulu
- Benarkah Planet Nibiru Tertulis Dalam Manuskrip Kuno Sumeria ?
- Keanehan Genetis Israel Diungkap Ilmuwan New York
- Arkeolog Klaim Temukan "Kunci" Harta Karun 8 Ton Emas Suku Maya
- The Lost Atlantis Diduga Kuat Berada di Selatan Spanyol
- Kisah Rahasia Ratu Inggris Dengan Pemuda Muslim Terkuak
- Nabi Muhammad Dalam Kitab Orang Hindu
- Rahasia Kekuatan Tembok Cina